Review Buku: Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat by Mark Manson (Judul asli: The Subtle Art of Not Giving a Fu*ck)
Kendari, 20 Juli 2019 [Biasanya, diriku tidak pernah mengapresiasi segala bentuk ungkapan dan tulisan motivator, baik dari Mario Teguh sampai Merry Riana. Karena untukku bahwa sesungguhnya motivator hanya mengungkapkan hal-hal yang terlihat menyenangkan namun nyatanya sulit dipraktikkan dalam dunia nyata. Motivator itu hanya sekedar merangkai kata-kata yang sebenarnya memang sudah seperti itu seharusnya terjadi. Ia hanya pandai beretorika terhadap kejadian-kejadian tabu sehingga terdengar berwibawa dan menyenangkan perasaan. Dan bagiku itu tidak membawa efek jangka panjang yang signifikan. Karena tetap saja omongan mereka diambil dari sudut pandang mereka saja yang pasti tidak sama dengan paradigma yang anda bangun selama ini. Kecuali anda cukup konyol untuk meleburkan idealisme anda kedalam nasehat orang yang jelas jelas tidak tahu keadaan anda yang sebenarnya. Tapi, selalu ada pengecualian pada hal-hal yang istimewa. Dan keistimewaan buku ini akan saya jabarkan lebih lanj...